Fakta Tentang Bali Yang Perlu Kamu Ketahui Sebelum Ke Sini


Nah buat kamu yang merupakan pencari sekolah terbaik di Bali perlu mengenal seperti apa Pulau Bali dan sekitarnya. Bali merupakan salah satu provinsi di Indonesia yang memiliki pulau dan terkenal di dunia. Bali disebut juga Pulau Dewata karena pulau ini memiliki kekayaan budaya. Banyak orang menghabiskan waktu liburannya dengan menginap di Bali karena pulau ini begitu tenang dan damai. Melihat banyaknya pihak yang sering membicarakan Bali, berikut ini akan dijelaskan apa saja fakta tentang Bali.

Jalan Tol Bali Mandara merupakan jalan tol terapung pertama di Indonesia dan terletak di pulau Bali!

Jalan Tol Bali Mandara merupakan jalan tol yang menghubungkan antara Benoa, Ngurah Rai Tuban, dan Nusa Dua. Jalan tol ini membentang sepanjang 12,7 kilometer dan berada di atas permukaan laut. Jalan tol ini merupakan jalan tol pertama di pulau Bali dan juga merupakan jalan tol terapung pertama di Indonesia. Selain itu, tol ini juga menjadi jalan tol yang unik karena memiliki jalur sepeda motor di sisi kanan dan kiri. Berbeda dengan kebanyakan jalan tol yang melarang pengguna sepeda motor memasuki jalan bebas hambatan. Jalan tol ini dibangun pada Maret 2012 dan selesai pada Mei 2013. Faktor perjalanan yang baik juga menjadi salah satu cara mencari sekolah terbaik di Bali.

Patung Garuda Wisnu Kencana di Bali merupakan patung tertinggi di Indonesia dan patung tertinggi kedua di dunia

Patung Garuda Wisnu Kencana (GWK) yang terletak di Bukit Unggasan, Kuta Selatan, Kabupaten Badung, merupakan karya seniman patung kenamaan Nyoman Nuarta. Patung ini diresmikan oleh Presiden Joko Widodo pada September 2018 lalu. Patung ini menjadi patung tertinggi kedua di dunia dan mengalahkan Patung Liberty, Amerika Serikat. Patung ini juga menjadi patung tertinggi di Indonesia. Pembuatan patung ini tidak main-main karena membutuhkan waktu 28 tahun.

Desa Panglipuran Bali merupakan salah satu desa terindah di Indonesia dan memiliki desa terbersih di dunia

Mendengar kata desa terindah pasti terpikir akan tempat yang alami dengan suasana asri dan tenang. Suasana desa yang bersih dan asri bisa kamu temukan di Desa Panglipuran. Desa ini memiliki luas sekitar 112 hektar yang terdiri dari 12 hektar kawasan pemukiman, 49 hektar area lahan yang bisa digarap warga, dan 37 hektar kawasan hutan bambu. Desa Panglipuran merupakan salah satu desa terindah di Indonesia. Desa ini pun pernah mendapat predikat sebagai desa terbersih di dunia. Desa tersebut diberi nama Desa Penglipuran karena berasal dari kata pengeling dan pura yang artinya mengenang tempat suci para lelaki. Penduduk Desa Penglipuran berasal dari Desa Kintamani dan Desa Bayung Gede. Di desa inilah akhirnya warga menetap dan menjaga kelestarian budayanya.

Bali Memiliki Sekolah Kelas Internasional Terbaik di Indonesia

Sekolah Swasta Terbaik di Bali yang bisa dibilang best school in Bali ini yaitu Bali Island School. Merupakan sekolah dengan kurikulum IB yang terbaik yang ada di Bali. 

Comments

Popular posts from this blog

Definisi perseroan terbatas di Indonesia Dan Cara Mendirikannya

Penjelasan Tentang Apa Itu Coworking Space